New Media



Definisi New Media
New Media terdiri dari 2 kata yaitu New dan Media. New yang berarti Baru dan Media yang berarti Perantara. Jadi New Media merupakan Sarana perantara yang baru. Baru dalam arti disini dilihat dari segi waktu, manfaat, produksi, dan distribusinya. New Media juga dapat disebut sebuah istilah yang dimaksudkan untuk mencakup kemunculan digital, komputer, atau jaringan teknologi informasi dan komunikasi di akhir abad ke-20. Sebagian besar teknologi yang digambarkan sebagai “media baru” adalah digital, seringkali memiliki karakteristik dapat dimanipulasi, bersifat jaringan, padat, mampat, interaktif dan tidak memihak. Beberapa contoh New Media adalah Internet, website, komputer multimedia, permainan komputer, CD-ROMS, dan DVD.
Pandangan New Media
New Media merupakan perkembangan baru dari media-media yang telah digunakan manusia. Karakternya yang merupakan bentuk digital tentu memudahkan dalam bertukar informasi dan berbagai kegiatan lainnya. Namun dalam perkembangannya, New Media bisa memberikan nilai negatif juga, yaitu dapat mengakses situs yang berbau porno dan kekerasan dengan mudah dan memberikan efek ketagihan bagi penggunanya. Jadi sudah seharusnya perkembangan New Media diikuti juga dengan kebijakan orang yang memanfaatkannya.
Pandangan terhadap new media dapat berpengaruh positif dan negatif. Berpengaruh positifnya info dari media sangat mudah dan sangat cepat,dapat di akses di mana pun serta mendapatkannya sangat lah murah. Pengaruh negative new media terhadat manusia adalah info dari media tersebut tanpa batas dan dapat masuknya budaya luar melalui media baru ini,jika tidak di dasarkan kepada ilmu pengetahuan maka akan menimbulkan hal-hal yang negative terhadap masyarakat.

Manfaat New Media
Dari penjelasan New Media diatas maka dapat diketahui New Media memiliki beberapa manfaat sebagai berikut:
– Arus informasi yang dapat dengan mudah dan cepat diakses dimana saja dan kapan saja.
– Sebagai Media transaksi jual beli
– Sebagai media hiburan contohnya game online, jejaring social, streaming video, dll
– Sebagai media komunikasi yang efisien. Kita dapat berkomunikasi dengan orang yang berada jauh sekalipun, bahkan bertatap muka dengan video conference.
Bidang Sosial
Dalam bidang ini banyak menyita perhatian masyarakat misalnya saja berbagai macam jejaring sosial yang sekarang di minati masyarakat seperti facebook, twitter, skype, yahoo messenger, my space, hello dll. Dengan menggunakan jejaring sosial ini dengan mudah dapat menjalin komunikasid dengan semua user dibelahan dunia manapun.
Bidang Industri/Dagang
Dalam bidang ini memudahkan bagi siapa pun yang ingin menawarkan/mempromosikan produk tertentu sehingga tidak susah susah untuk membuka toko dan promosi langsung didepan konsumen, melalui new media pedagang dapat mempromosikan produk nya melalui membuka online shop, bisa melalui facebook, twitter atau kaskus.
Bidang Pendidikan
Dalam bidang ini sangat memudahkan bagi pelajar maupun pengajar dalam mendapatkan materi yang di inginkan. Bisa melalui search engine kita bisa mendapatkan segala informasi, atau dengan fasilitas E-book, fasilitas email juga bisa membantu dalan proses mengerjakan tugas atau saling tukar informasi.
Bidang Lowongan Kerja
Dalam bidang ini bagi yang ingin mencari pekerjaan cukup searching di internet lalu mendaftar secara online bahkan bisa mengikuti tes masuk secara online juga, tidak perlu lagi susah payah datang dari kantor ke kantor.
Komponen New Media
Pada new media ada beberapa komponen seperti Pembuat,penyalur dan pemakai juga media yang digunakan  agar dapat berhubungan dengan new media,diantaranya adalah sebagai berikut:
  • Produsen merupakan orang yang menciptakan wadah atau sarana new media itu sendiri komponen ini berperan sebagai pencipta atau pembentuk new media.
  • Distributor adalah sebuah perantara yang menghantarkan sarana media atau bisa disebut media yang berfungsi mengahantarkan pemakai untuk memakai sarana itu sendiri.
  • Konsumen adalah orang yang berperan sebagai konsumen sebuah sarana media atau new media yang berfungsi untuk memakai new media.
  1. Internet & Web
  2. Personal Komputer (PC) / Notebook
  3. DVDs (Digital Versatile Disc or Digital Video Disc)
  4. VCDs (Compact Discs)
  5. Portable Media Player.
  6. Mobile Phone.
  7. Video Game/ Game Computer.
  8. Virtual Reality.
Apliakasi New Media
GOOGLE

Salah satu mesin pencari yang paling banyak digunakan di Dunia yang mampu mencari berbagai macam informasi ini di berbagai belahan dunia ini memang digemari banyak kalangan. Mesin pencari yang ditemukan Larry dan Sergey ini juga salah satu mesin pencari yang memiliki penghasilan terbesar disbanding mesin pencari yang lain. Namun dibalik itu semua ada sisi positif dan negative dari google
Sisi positif:
·         Kemudahan akses kapanpun dan dimanapun
·         Index hasil pencarian yang rapih dan enak dilihat
Sisi negative:
·         Terlalu banyak iklan
·         Kurangnya secure system untuk pengakses

FACEBOOK

Salah satu media sosisal dengan pengguna terbesarnya adalah Indonesia ini adalah media sosial yang memungkinkan penggunanya untuk saling berbagi informasi via wall, chatting, photo/video sharing. Didirikan Mark Zuckerberg pada tahun 2004, facebook adalah satu dari sekian anyak media sosial yang saat ini masih bertahan dan masih digemari oleh penggunanya
Sisi positif:
·         Kemudahan berbagi informasi
·         Dapat menjadi forum diskusi untuk hal hal postif dan bermanfaat
Sisi negative:
·         Kadang terdapat koten yang mengandung sara
·         Kurangnya secure system untuk pengakses

Twitter

                Tak jauh berbeda dengan Facebook, Twitter adalah salah satu media sosial yang dapat memudahkan penggunanya untuk berbagi informasi. Didirikan bulan juli 2006 oleh Jack Dorsey, twitter saat ini adalah salah satu media sosial terbesar dengan pengguna yang terbilang banyak juga memiliki sisi positif dan negative.
Sisi positif:
·         Kemudahan berbagi informasi
·         Dapat menjadi forum diskusi untuk hal hal postif dan bermanfaat
Sisi negative:
·         Kadang terdapat koten yang mengandung sara
·         Kurangnya secure system untuk pengakses

KaskusFJB

            Salah satu subforum dari forum online pertama dan terbesar di Indonesia ini adalah forum yang menyediakan jasa jual beli bagi para user/non userya. Banyak barang yang dapat dijual dan dibeli mulai dari jasa joki skripsi sampai besi tua ada di kaskusFJB. Namun ada sisi positif dan negative dari kaskus FJB beberapa contohnya seperti.
Sisi positif:
·         Banyak Pilihan karna barang yang dijual bervariatif
·         Harga barang dapat dinegosiasi antara penjual dan pembeli
Sisi negative:
·         Masih banyak penipuan
·         Kadang barang yang diterima tidak sesuai dengan iklan yang ada di Kaskus FJB


Youtube

            Salah satu situs berbagi video terbesar di dunia yang masih dinaungi oleh google ini adalah satu dari sekian banyak situs berbagi video yang paling sering digunakan karena kemudahan akses dan selalu update menjadi dayatarik sendiri bagi para penggunannya. Youtube sebagai setus berbagi terbesar di dunia juga memiliki kekurangan dan kebihannya seperti berikut:
Sisi positif:
·         Banyak channel yang bermanfaat seperti channel yang menampilkan tutorial
·         Kemudahan akses dari berbagai perangkat memudahkan pengguna
Sisi negative:
·         Banyak konten yang mengandung SARA

·         Boros kuota
Referensi :




Share this:

CONVERSATION

0 komentar:

Posting Komentar